Jumat, 09 Oktober 2015

Resep Bakwan Udang

Resep Bakwan Udang Renyah Asli Enak. Bakwan udang ini crispy dibagian luar lembut dan empuk dibagian dalam, sehingga sangat menggugah selera makan, baik sebagai cemilan santai di pagi hari maupun di sore hari maupun dijadikan sebagai teman makan nasi putih.

Foto Resep Bakwan Udang Asli Enak
Gambar Bakwan Udang

Bakwan udang rasanya gurih dan lezat ini bisa menggunakan udang ukuran sedang dan udang rebon atau udang nasi yang ukuran kecil-kecil akan menambah sedap. Berikut resep bakwan udang garing renyah lengkap dengan cara bikin sendiri di rumah dengan mudah dan praktis.

Resep Bakwan Udang


Bahan :
  • 250 gram tepung terigu
  • 15 ekor udang, bersihkan, kupas, sisakan ekornya
  • 1 butir telur, kocok lepas
  • 400 ml air
  • 4 buah wortel, iris model korek api
  • 1/2 kubis, iris tipis
  • 1 batang daun bawang, iris tipis
  • 1 batang daun seledri, iris tipis
  • 1 liter minyak goreng
Bumbu :
  • 3 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1/3 sdt merica
  • 2 sdt garam
  • penyedap rasa secukupnya
Cara Membuat Bakwan Udang Renyah :
  1. Telur yang sudah dikocok ditambahkan dengan 200 ml air dan bumbu halus. Aduk rata. Masukkan terigu, aduk lagi hingga tepung kalis, tambahkan sisa air atau secukupnya. Masukkan wortel, kol, daun bawang, daun seledri, aduk hingga tercampur rata.
  2. Panaskan minyak goreng, celupkan sendok sayur dalam minyak panas, angkat. Gunakan sendok lain untuk menuangi adonan ke dalam sendok sayur yang sudah dicelup hingga sepenuh permukaannya. Letakkan udang diatasnya, celupkan kembali pada minyak panas hingga adonan bisa terlepas dari sendok. Goreng sampai warnanya berubah kecokelatan, angkat.
  3. Sajikan dengan saus sambal

Tidak ada komentar:

Posting Komentar